Ads 1

Modifikasi Satria FU Terbaik dan Terbaru 2019 , Cocok Untuk Anak Jalanan

Modifikasi Satria FU Terbaik dan Terbaru 2019 , Cocok Untuk Anak Jalanan
Modifikasi Satria FU Terbaik 2019

MODIFIKASI - Suzuki Satria F150 atau yang kita kenal dengan nama Satria FU pertama kali diperkenalkan pada tahun 2004. Motor ini mengusung desain lebih sporty dibandingkan Suzuki Satria generasi sebelumnya yang sudah ada di Indonesia sejak tahun 1997. Dimana desainnya mengusung konsep Ayago (Ayam Jago) yang menggunakan suspensi depan teleskopik layaknya motor sport. Tak hanya, Suzuki juga membekalinya dengan mesin 4 Tak berkapasitas 150cc.

Sebelum merilis Satria FU pada tahun 2004, Suzuki terlebih dahulu merilis Satria 120 S pada tahun 1997, kemudian Satria 120 R pada tahun 2000 dan diteruskan Satria 120 R LSCM pada tahun 2003. Generasi awal Suzuki Satria tersebut mengusung mesin 2 Tak yang tergolong legendaris karena mampu mengeluarkan tenaga dan torsi sangat besar. Nah baru di tahun 2004, Suzuki merilis Satria F150 dengan mengusung mesin 4 Tak menghasilkan tenaga sebesar 16 horsepower dan torsi 12,7 Nm.

Perubahan mesin dari 2 Tak menjadi 4 Tak menjadikan Satri FU semakin ramah lingkungan dan hemat bahan bakar. Mesin tersebut masih menggunakan karburator, karena Suzuki baru mengadopsi teknologi tersebut pada All New Suzuki Satria F150 yang diluncurkan pada tahun 2016. Performa yang dihasilkannnya tentu jauh meningkat. Terbukti All New Satria F150 mampu memuntahkan tenaga sebesar 18,3 Horsepower pada putaran 10.000 rpm dan torsi 13,8 Nm pada putaran 8.500 rpm.

Bukan hanya mesin yang menjadi daya tarik Satria FU, namun juga desain yang sangat sporty dan mudah dimodifikasi. Yah, banyak orang yang sengaja membeli Satria FU untuk dimodifikasi. Bahkan sering kali motor ini dijadikan sebagai motor balap drag ataupun road race. Dalam modifikasi Satri FU tentu ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan, terutama dari segi kenyamanan dan legalitas saat dipakai berkendara di jalan raya.

Ada beberapa aliran modifikasi Satria FU yang populer di Indonesia, seperti Thailook, Babylook, Minimalis, Road Racer, dll. Setiap aliran modifikasi memiliki kelebihan dan kekurangan berbeda-beda. Namun sobat bisa menyesuaikannya dengan budget yang dimiliki agar pengeluaran dalam membeli aksesoris tak membengkak.

Nah sebagai referensi kami sudah memilih beberapa gambar modifikasi Satria FU terbaik yang nantinya bisa menjadi acuan dalam memodifikasi motor bebek bermesin 150cc tersebut.


1. Modifikasi Satria FU Thailook



Modifikasi Satria FU Terbaik dan Terbaru 2019 , Cocok Untuk Anak Jalanan
Modifikasi Satria FU Thailook

Thailook adalah aliran modifikasi yang berasal dari Thailand. Menurut kami aliran Thailook lebih cocok untuk mengikuti kontes modifikasi. Pasalnya motor Thailook harus menggunakan ban cacing yang jelas-jelas melanggar peraturan lalu lintas. Namun apabila hanya dipakai untuk kontes, tentu sah-sah saja apabila memakai velg jari-jari dengan ban cacing. Selain itu, modifikasi Satria FU bergaya Thailook biasanya memakai striping bertuliskan Raider yang merupakan nama Satria FU 150 di Thailand.

2. Suzuki FU Modif Simple


Modifikasi Satria FU Terbaik dan Terbaru 2019 , Cocok Untuk Anak Jalanan
Suzuki FU Modif Simple


Bagi yang suka gaya minimalis nan simple, maka lebih baik hanya mengganti bagian knalpot ataupun beragam aksesoris lainnya. sobat juga bisa mengganti velg agar tampilan motor semakin keren. Ada banyak sekali velg yang bisa dipilih, seperti buatan TDR ataupun Rossi. sobat tinggal menyesuaikannya dengan budget yang dimiliki dan pastikan velg yang digunakan sesuai dengan ukuran ban. Kalau bisa lebih baik hindari pemakaian ban cacing yang notabennya lebih dikhususkan untuk balapan drag bike.

3. Satria FU Modif Air Brush



Modifikasi Satria FU Terbaik dan Terbaru 2019 , Cocok Untuk Anak Jalanan
Satria FU Modif Air Brush


Airbrush adalah teknik melukis yang menggunakan alat bernama air brush spray gun. Tak semua orang menguasai teknik tersebut, sehingga biaya airbrush sangat mahal, tergantung tingkat kesulitannya. Yah, bisa dikatakan Airbrush merupakan sebuah karya seni. sobat bisa menerapkannya pada modifikasi Satria FU agar tampila motor terlihat semakin keren dan berbeda dari motor lainnya. Namun sebelum itu sobat harus menyiapkan budget sekitar 1-3 Juta Rupiah untuk membalut seluruh body Satria FU dengan airbrush.

4. Modifikasi Motor Satria Road Race


Modifikasi Satria FU Terbaik dan Terbaru 2019 , Cocok Untuk Anak Jalanan
Modifikasi Motor Satria Road Race

Merubah Suzuki Satria FU menjadi motor road race tentu tak boleh asal. sobat harus mengoptimalkan performa motor ini dengan melakukan modifikasi pada sektor mesin. Selain itu, knalpot harus digantik dengan knalpot racing serta memakai ban khusus untuk balapan. Namun apabila modifikasi yang dilakukan hanya untuk harian, maka kami sarankan untuk mengganti knalpot dan melepas fender belakang saja. Sedangkan untuk kebutuhan road race, maka mesin wajib dioprek agar tenaga Satria F150 semakin besar.

5. Modifikasi Satria F150 Injeksi


Modifikasi Satria FU Terbaik dan Terbaru 2019 , Cocok Untuk Anak Jalanan
Modifikasi Satria F150 Injeksi


Seperti yang kami singgung di atas, Suzuki Satria FU tersedia dalam tipe Karburator dan Injeksi. Bagi yang membeli Satria FU keluaran 2016 ke atas, maka akan mendapatkan Satria FU Injeksi yang dari segi tenaga dan kehematan bahan bakar jauh lebih baik. sobat juga tetap bisa memodifikasinya dengan beragam aliran modifikasi yang bisa dipilih sesuka hati. Namun mengingat mesinnya sudah menggunakan teknologi injeksi, jadi lebih baik jangan mengutak-atik sektor mesin untuk mencegah kerusakan yang tidak diinginkan.

6. Modifikasi Satria FU Drag


Modifikasi Satria FU Terbaik dan Terbaru 2019 , Cocok Untuk Anak Jalanan
Modifikasi Satria FU Drag


Performa mesin Suzuki Satria FU yang mampu mengeluarkan tenaga dan torsi sangat besar membuat motor ini sering dijadikan sebagai motor balap, baik itu balapan drag ataupun road race. Nah bagi sobat yang tertarik memodifikasi Satri FU menjadi motor drag, maka harus rela body motor dilepas dan menggunakan ban cacing agar bobot kendaraan bisa lebih ringan. Selain itu, mesin bisa di bore-up dan mengganti knalpot bawaan dengan knalpot racing.


Nah itulah beragam referensi modifikasi Satria FU yang bisa sobat jadikan referensi dalam memodifikasi motor bebek bermesin 150cc di atas, Semoga bermanfaat dan bisa jadi referensi bagi sobat. Terimakasih “Salam Otomotif”. 


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel